Sebuah teaser trailer untuk live-action proyek serial dan film The Next Generation -Patlabor- telah ditayangkan. Teaser ini menampilkan robot mecha AV-98 Ingram setinggi 8 meter yang sedang bergerak dan juga pemeran tambahan.
Narator menjelaskan: Pada akhir abad ke-20, dunia berubah dengan kemajuan tenaga kerja — robot mecha raksasa digunakan untuk pekerjaan industri untuk kemajuan teknologi. Untuk memerangi kejahatan, polisi mendirikan seksi patrol labors atau disingkat 'Patlabor'. Sekarang abad ke-21, dimana generasi mendatang dari Patlabor hadir.
Situs resminya juga mengumumkan para pemeran baru:
- Yoshinori Horimoto sebagai Team 2 pilot Harao Ōta
- Shigekazu Tajiri sebagaiTeam 1 carrier driver Hiromichi Yamazaki
- Kohei Shiotsuka sebagai Team 2 carrier driver Shinji Osakeya
- Yoshikazu Fujiki sebagai Buchiyama, kru perawatan
Proyek ini dimulai dengan tujuh bagian, dimana terdiri dari sebuah 'episode 0' dan 12 full episode dikepalai oleh kepala sutradara proyek ini, Mamoru Oshii dan juga sutradara lainnya. Lalu, Oshii menyutradarai dan menulis film berdurasi panjang yang akan dibuka di tahun 2015 mendatang.
Lebih lanjut mengenai live-action Patlabor bisa dilihat di postingan Saya sebelumnya. [ID]
Sumber: ANN
0 komentar:
Post a Comment
Share ya!