Wednesday, August 24, 2016

Manga 'Silver Spoon' akan Dimulai Kembali pada 31 Agustus

Majalah Weekly Shonen Sunday dari Shogakukan edisi ke-39 tahun 2016 mengumumkan bahwa Hiromu Arakawa akan memulai kembali manga Silver Spoon di edisi selanjutnya pada 31 Agustus 2016 mendatang. Manga tersebut akan ditampilkan sebagai cover edisi tersebut, dan majalah tersebut akan menawarkan ke pembaca sebuah replika art cover sebagai hadiah. Manga Silver Spoon hiatus pada bulan Februari, setelah sebelumnya kembali dari hiatus selama 8 bulan pada Januari.


Cerita manga tersebut mengisahkan tentang Yūgo Hachiken, danjuga para karakter di sekitarnya saat dia memutuskan untuk memasuki SMA agrikultur di pedesaan. Keputusan Yūgo untuk memasuki SMA tersebut sebagian dipengaruhi karena perbedaan pendapat dengan orangtuanya, tapi saat dia mulai bersekolah, dia menyadari bahwa dia tidak terbiasa dengan kenyataan dari kehidupan pertanian, agrikultur, dan peternakan. Demi tetap bersama teman-teman sekolahnya, dia harus beradaptasii, belajar menghormati pengetahuan orang-orang di sekitarnya.

Manga volume ke-13 diungkap pada Juni 2015 dan cerita klimaks manga tersebut telah dekat.

Arakawa menciptakan Fullmetal Alchemist sebelum membuat Silver Spoon. Silver Spoon memenangkan Manga Taisho (Cartoon Grand Prize) pada 2012 dan penghargaan Booklog, serta Shogakukan Manga Awards pada 2013 untuk kategori laki-laki.

Musim pertama adaptasi anime dari manga tersebut tayang di blok acara malam Noitamina di Fuji TV pada musim panas 2013 silam, dan musim keduanya tayang perdana pada Januari 2014. Film live-action  Silver Spoon  dibuka di Jepang pada Maret 2014.

Selain itu, adaptasi anime dari manga Arakawa yang lainnya, The Heroic Legend of Arslan, tayang perdana pada April 2015 di Jepang, dan musim keduanya tayang pada Juli. 『ID


Sumber dan Gambar: ANN


from Blog Berita - Anime | Manga | Techno
via http://ift.tt/1UJ0oP1

0 komentar:

Post a Comment

Share ya!