Staf dan pemeran adaptasi anime dari manga One-Punch Man karya ONE dan Yuusuke Murata mengumumkan pada acara "One Punch Man Fall Festival" di hari Minggu bahwa anime tersebut akan mendapatkan musim kedua. Staf tersebut juga mengumumkan bahwa serial tersebut akan mendapat sebuah game smartphone di tahun depan.
Anime musim pertama sebanyak 12 episode dari Madhouse dan sutradara Shingo Natsume tayang perdana di Jepang pada Oktober-Desember 2015. Viz Media dan Daisuki menayangkan secara streaming di luar Jepang sebagaimana jadwal tayang di Jepang.
Serial manga karya Murata mengadaptasi manga web karya ONE dengan judul yang sama. Manga Murata saat ini berjalan di website spinoff Tonari no Young Jump dari Shueisha. Viz Media menerbitkan serial manga original secara digital di anthology Weekly Shonen Jump, dan juga merilis serial tersebut secara fisik. Viz Media merilis volume ke-8 manga tersebut pada 6 September, sedangkan Shueisha menerbitkan manga volume ke-11 di Jepang pada 3 Juni.
本日9/26(月)12時にTVアニメ「ワンパンマン」第2期製作決定とスマートフォン向けゲームアプリ2017年日本・中国配信決定のリリースを発信しました。最新情報は随時公式サイト&ツイッターで発表いたします! https://t.co/ZEx0x1ZFAM #onepunchman http://pic.twitter.com/UmIE4v5iay— TVアニメ「ワンパンマン」公式 (@opm_anime) September 26, 2016
Blu-ray Disc dan DVD untuk anime tersebut berisi enam episode OVA, dan volume ke-10 manga tersebut di Jepang dirilis bersama sebuah OVA pada Desember lalu. 『ID』
Sumber dan Gambar: ANN
from Blog Berita - Anime | Manga | Techno
via http://ift.tt/1UJ0oP1
0 komentar:
Post a Comment
Share ya!